Sunday, September 22, 2013

Dungni - Ternyata bukan cuma di indonesia saja yang beramai-ramai untuk berebut membeli i-Phone keluaran terbaru yaitu seri 5S.jika sebelumnya kita tahu bahwa orang indonesia adalah pembeli i-Phone pertama mungkin orang jepang ini berniat untuk mencatatkan nama nya sebagai pembeli iPhone seri terbaru ini.

Peluncuran ponsel pintar terbaru keluaran Apple, semakin dekat. Di Jepang, iPhone 5S dan 5C akan diluncurkan tanggal 20 September 2013. Sejak perkenalannya dengan publik tanggal 10 September lalu, calon pengguna semakin 'bersemangat' ingin mendapatkan ponsel ini.

Hari peluncuran yang semakin dekat membuat calon pengguna tak sabar untuk segera mendapatkannya, tak kecuali Tetsuya Tamura. Pria 44 tahun ini membangun tenda di depan Apple Store di Ginza pada 11 September 2013 lalu, sehari setelah 'launching' perdana produk Apple ini. Tamura berjanji akan mengirimkan 'laporan live' mengenai keadaannya lewat akun Twitter-nya.

"Saya adalah nomer urut satu di Apple Store di Ginza sampai iPhone 5S dijual. Cukup sulit," kicau Tamura, Selasa, 10 September 2013.

Menurut kabar dari Japan Daily Press, langkah Tamura ini diikuti beberapa peminat Apple lainnya. Mereka juga membangun tenda. Bahkan, Tamura dan beberapa 'rekannya' rela bertahan meski cuaca berangin demi menjadi pemilik pertama iPhone 5S. Rencananya Tamura dan calon pembeli lain akan berkemah hingga iPhone 5S resmi dijual.

Apple memang tidak menyediakan sistem pre-order untuk iPhone. Kabarnya, Apple masih ingin melengkapi iPhone 5S dengan beberapa aplikasi dan fitur terbaru. iPhone 5S diberi harga mulai dari US$ 199 sampai US$ 399, tergantung kapasitasnya.

Ada-ada saja ya kelakuan para pecinta gadget ini. :D
Sent from my BlackBerry® smartphone

0 comments: